seputarmerauke.com

Aktual Independen

Danrem 174 Harapkan Soliditas TNI-Polri di Mimika Terus Terjaga

Danrem 174 Harapkan Soliditas TNI-Polri di Mimika Terus Terjaga
Danrem 174 Harapkan Soliditas TNI-Polri di Mimika Terus Terjaga

TIMIKA | Hadiri Peringatan HUT Bhayangkara ke 74 di Polres Mimika, Komandan Korem 174/ATW Merauke, Brigjen TNI Bangun Narwoko selain mengucapkan selamat, juga mengharapkan agar soliditas serta sinergitas dan kekompakan prajurit TNI-Polri ke depan bisa tetap terjaga.

Menurut Danrem, melihat kekompakan antara prajurit TNI-Polri di Mimika, dirinya merasa syukur dan bahkan memberikan apresiasi karena sudah berjalan dengan sangat baik.

“Ini tentu saja karena didasari atas dasar kesadaran dari masing-masing anggota baik TNI maupun Polri untuk selalu bersinergi, bekerjasama dalam rangka untuk menciptakan keamanan khususnya di wilayah Mimika ini,” kata Danrem usai mengikuti rangkaian acara peringatan HUT Bhayangkara ke 74 di Mako Polres Mimika, Rabu (1/7).

“Pak Kapolres menerima kami, saya Danrem, sebagai representasi prajurit Korem Merauke dengan sangat baik, dengan penuh kekeluargaan,” imbuhnya.

Besar harapan Danrem untuk ke depannya TNI-Polri di Mimika harus bisa menjalin komunikasi yang lebih baik.

Bila perlu, kata Danrem, antar prajurit TNI dengan Polri masing-masing mempunyai saudara, atau berteman dengan sangat dekat. Sebab, jika hal itu bisa terwujud maka, diyakini akan tumbuh hubungan batin.

Terjadi sebuah permasalahan antara prajurit TNI-Polri, biasanya disebabkan tidak saling mengenal satu dengan yang lainnya. Itulah yang kadang menimbulkan adanya permasalahan yang disebabkan oleh oknum, bukan merupakan by design.

“Tetapi secara kelembagaan kita sudah uji, kita sudah buktikan bahwa sinergitas antara TNI-Polri itu sudah terjalin, sangat kuat bahkan,” ujar Danrem.

Tinggalkan Balasan