seputarmerauke.com

Aktual Independen

Dinkes Papua Koordinasi Lintas Sektor Sikapi Ancaman Virus Corona

Dinkes Papua Koordinasi Lintas Sektor Sikapi Ancaman Virus Corona
Dinkes Papua Koordinasi Lintas Sektor Sikapi Ancaman Virus Corona

JAYAPURA | Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Papua menggelar pertemuan lintas sektor dalam rangka kesiapsiagaan dini dan respon terhadap novel corona virus (nCoV) di provinsi tersebut.

Hasil pantauan di Jayapura, Selasa (28/1), menunjukkan, pertemuan itu dipimpin langsung oleh Sekretaris Dinkes Papua dr Silwanus Sumule. Pertemuan sehari itu berlangsung di Aula Kantor Dinkes Papua.

Lintas sektor yang dilibatkan dalam momentum itu yakni para tokoh agama, tokoh masyarakat, rumah sakit dan Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) dari masing-masing kabupaten.

“Setelah kordinasi dengan lintas sektor, tim akan kosentrasi penuh di bandara dengan perlengkapan alat dr KKP,” kata Silwanus setelah pertemuan.

Menurut dia, apabila ada pasien yang terdapat suspect corona maka tim yang di pimpin oleh KKP dan Dinkes masing-masing kabupaten dan Dinkes Provinsi akan segera ditangani.

“Setelah ditangani, kalau harus dirujuk maka kita akan rujuk ke Makassar dengan menggunakan tabung evakuasi milik KKP, tapi kalau harus dirawat maka akan dirujuk ke RSUD JAYAPURA sebagai rujukan tertinggi,” terangnya.

Mewakili manajemen RSUD Jayapura, dr Carla yang hadir dalam pertemuan itu, mengatakan pihaknya sudah siap dengan menyediakan ruangan khusus dan perawat khusus.

Manajemen RSUD Jayapura telah menyediakan peralatan khusus yang disiapkan sejak kasus flu burung.

Pada dasarnya, kata dia, RSUD Jayapura siap bahkan pakaian sejenis astronot untuk pengamanan petugas waktu merawat sudah disiapkan oleh Dinkes Papua.

Sebelumnya, Dinkes Provinsi Papua hingga kini mengantisipasi masuknya virus corona di bandar udara di beberapa kabupaten yang ada provinsi tersebut.

“Semua sudah siap, kami sudah siapkan baju astronot sebanyak 29 buah untuk melindungi petugas,” kata Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Papua, Aaron Rumainum.

Selain itu, tambah dia di beberapa kabupaten di Papua sudah menyiapkan thermorscanner di Bandara untuk memeriksa penumpang yang datang terutama orang asing.

Beberapa Kabupaten yang telah siaga mengantisipasi masuknya virus corona yakni Kabupaten Biak Numfor, Timika, Merauke dan Kabupaten Nabire.

 
Sumber: Antara
Editor: Sev

 

Tinggalkan Balasan