seputarmerauke.com

Aktual Independen

Jumlah PDP dan ODP Covid-19 di Papua Berkurang

Jumlah PDP dan ODP Covid-19 di Papua Berkurang
Jumlah PDP dan ODP Covid-19 di Papua Berkurang

JAYAPURA | Juru Bicara Satgas Penanggulangan Covid-19 Provinsi Papua, Silwanus Sumule kembali mengumumkan jumlah pasien virus corona di Provinsi Papua.

Dalam keterangannya, Sumule mengatakan, jumlah kasus positif di Papua tidak mengalami penambahan.

“Hari ini tidak ada penambahan kasus positif. Jadi jumlah kasus positif kita sebanyak 10 orang. Dimana 2 orang di Merauke dinyatakan sembuh,” katanya kepada wartawan di Media Center Satgas Penanggulangan Covid-19 Provinsi Papua, Kota Jayapura Rabu (1/4) malam.

Ia menyebut, dari 10 pasien positif Covid-19 tersebut, 8 masih menjalani perawatan.

Dari 8 pasien tersebut, 7 pasien kondisinya sakit ringan hingga sedang, sementara satu pasien dalam keadaan sakit berat.

“Informasi yang saya terima dari dokter penganggungjawab pasien menyampaikan bahwa sudah berusaha memberikan semua obat seperti cloroquin dan antibiotik, kondisinya sampai saat ini tanda vitalnya masih stabil sehingga kami mohon doa restu supaya pasien ini bisa cepat pulih,” ujarnya.

Sementara jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) menurun menjadi 37 orang dibanding sehari sebelumnya.

“Hari ini sebanyak 11 orang PDP dipulangkan. Dari RS Bhayangkara 5 orang, RS Biak 2 orang, dan RSUD Merauke 4 orang. Namun kita juga ada tambahan PDP 4 orang yang kami rawat di RS Yowary 2 orang, RS Dian Harapan 1 orang dan RS Mimika 1 orang, sehingga total PDP kita berjumlah 37 orang,” bebernya.

Tinggalkan Balasan